................................... ...................................
Tags Populer: #Contoh Proposal #Contoh Surat #Autolike Update #Belanja Online
Saturday, June 11, 2011

Spyware itu apa sih?

Spyware adalah sebuah program komputer kecil yang mengawasi apa yang sedang anda kerjakan dengan sumber daya komputer anda. Beberapa spyware melaporkan aktivitas komputer anda, seperti situs-situs web mana yang anda kunjungi atau aplikasi komputer apa yang anda pergunakan, ke entitas lain. Beberapa spyware bahkan membajak browser web anda dengan membawa anda kesatu situs web tertentu setiap kali anda memasukan satu kalimat untuk dicari di web. Jika anda pernah mendapat windows pop-up yang tidak disangka-sangka yang muncul setelah anda mengetik satu kalimat untuk dicari di web, maka anda telah menggunakan sebuahb komputer yang telah terinfeksi dengan spyware.
Kebanyakan vendor piranti lunak antivirus  juga memasukan anti spyware. Microsoft kini menyertakan windows Antispyware bersama-sama dengan sistem operasinya. Jika anda menggunakan sistem operasi windows, anda dapat mendownload program antispyware gratis ini dari situs web microsoft , Adware dari (www.lavasoft.com) disitus tersebut muncul dalam versi gratis maupun versi komersial. Satu-satunya perbedaan adalah kemudahan penggunaan. Anda hendaknya tidak menggunakan sebuah komputer mikro kecuali anda telah menjalankan piranti lunak antispyware secara rutin. Sama seperti anda menjalankan update rutin untuk sistem operasi anda.
Lalu bagaimana cara mengetahui bahwa komputer anda terdapat spyware, satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah anda harus mendownload antispyware dan memeriksa komputer anda. Jika anda pernah berbagi musik atau video dari layanan gratis  maka kemungkinan komputer anda telah terjangkit spyware. Komputer yang terkena spyware  membutuhkan waktu booting yang lama  karena komputer tersebut telah dibajak spyware. Penggunaan internetnya juga dibajak  oleh spyware.

Daftar pustaka
Reymond Mcleod, Jr George P Schell. 2008. Sistem Informasi Manajemen. Jakarta: Salemba 4

1 komentar:

  1. Dulu suka pakai spyware ini Mas. Sebelum deep freeze banyak dipasang di warnet-warnet. hehehehe

    ReplyDelete

Silahkan Berkomentar Sahabat. Jangan malu untuk menulis komentar. Pembaca yang baik akan selalu berkomentar Positif. Semoga komentar anda dapat memberi inspirasi bagi penulis. Dimohon untuk tidak berkomentar dengan Kata-kata yang dianggap tidak sopan. "Komentar Akan di Moderasi" Terimakasih dan Mohon Maaf Jika Komentar Lambat di Respon... Tinggalkan jejakmu Dibawah ini:

Terima Kasih Sudah Menyempatkan Waktu untuk Berkomentar

free counters
Memuat...